Assalamu’alaikum teman-teman, kembali lagi di Blog Rantissi Abdus Salam. Kali ini kita akan belajar tentang Arduino. Apa itu Arduino ? Arduino adalah platform pengembangan microcontroler. Apa itu microcontroler ? microcontroler sederhananya seperti otak manusia walaupun tidak secanggih otak manusia yang diciptakan oleh Allah subhanahu wa ta’ala.
Saya memiliki 2 jenis arduino, yaitu :
1.Arduino UNO
2.Arduino MEGA
Bagian-bagian pada Arduino UNO :
- Digital pins Gunakan pin ini dengan fungsi : digitalRead(), digitalWrite(), dan analogWrite(). Fungsi analogWrite() bekerja hanya pada pin dengan simbol PWM2.
- Pin 13 LED Adalah satu-satunya aktuator yang dibuat built-in pada board kita. Disamping mempermudah pengenalan sketsa dengan memberi kedipan pertama, LED ini juga sangat berguna pada proses debugging.
- Power LED mengindikasikan bahwa board yang kita miliki menerima power. Bermanfaat juga pada proses debugging.
- ATmega microcontroller Jantung board Arduino/Genuino kita
- Analog in Gunakan pin ini dengan fungsi analogRead().
- GND and 5V pins Gunakan pin ini untuk menyediakan power +5V dan ground ke sirkuit kita
- Power connector Ini digunakan untuk memberikan power ke board jika tidak dihubungkan ke USB. Dapat menerima tegangan antara 7 – 12 V.
- TX and RX LEDs Kedua LED ini mengindikasikan komunikasi antara Genuino/Arduino dengan komputer kita. Akan berkedip berulang-ulang saat kita mengupload sketsa ke dalam board kita, atau saat melakukan komunikasi serial. Berguna untuk proses debugging.
- USB port Digunakan untuk memberikan power pada Genuino/Arduino Uno, mengupload sketsa ke board kita dan untuk berkomunikasi dengan sketsa Genuino (lewat fungsi Serial println() dll).
- Reset button Untuk mereset microcontroller ATmega.
Bisa dilihat di :
Subscribe channelnya ya
Kompilasi oleh : Rantissi Abdus Salam
Leave a Reply