Perbedaan Rangkaian Seri Dan Rangkaian Paralel

Assalamu’alaikum teman teman, kali ini saya akan membahas tentang perbedaan “Rangkaian Seri” dan “Rangkaian Paralel”.

1.Rangkaian Seri

Gambar Rangkaian Seri

Rangkaian seri adalah rangkaian yang hanya ada satu jalur tempat arus listrik mengalir dari sumber arus listrik. Pada rangkaian seri, semua lampu tersusun berurutan. Pada rangkaian seri, bila satu lampu dimatikan maka aliran listrik akan terhenti dan semua lampu juga akan mati. Hal ini karena rangkaian menjadi tidak tertutup.

Keuntungan dari rangkaian seri adalah besar kuat arus listrik yang tidak dibagi, sehingga lampu dalam rangkaian seri lebih terang.

Namun karena lebih terang dan menggunakan arus listrik lebih besar, maka energi listrik yang digunakan juga lebih besar atau boros. Pada lampu yang diberi tenaga dari baterai, ini menyebabkan baterai lebih cepat habis.

Karakteristik Rangkaian Listrik Seri:

  1. Cara menyusun rangkaian cenderung praktis dan sederhana.
  2. Semua komponen listrik disusun secara sejajar (berderet atau berurutan).
  3. Kabel penghubung pada seluruh komponen tidak memiliki percabangan sepanjang rangkaian.
  4. Hanya ada satu jalan yang dapat dilalui oleh arus, jadi jika ada satu jalur yang terputus maka rangkaian tidak dapat berfungsi dengan benar.
  5. Arus listrik yang mengalir di berbagai titik dalam rangkaian sama besarnya
  6. Setiap komponen yang terpasang akan mendapat arus yang sama.
  7. Beda potensial/tegangan pada setiap komponen yang terpasang memiliki nilai yang berbeda.
  8. Memiliki hambatan total yang lebih besar daripada hambatan penyusunnya.

2.Rangkaian Paralel

Gambar Rangkaian Paralel

Rangkaian paralel adalah rangkaian yang memiliki lebih dari satu jalur tempat arus listrik mengalir dari sumber arus listrik. Akibatnya, karena arus listrik memiliki lebih dari satu jalur yang diambil, rangkaian  masih dapat berfungsi jika satu jalur terputus atau dimatikan.

Rangkaian paralel memiliki tegangan yang sama antar cabangnya. Namun kuat arusnya berbeda beda, sehingga lampu di rangkaian paralel lebih redup.

Karakteristik Rangkaian Listrik Paralel

  1. Cara menyusun rangkaian cenderung lebih rumit.
  2. Semua komponen listrik terpasang secara bersusun atau sejajar.
  3. Kabel penghubung pada sebuah rangkaian memiliki percabangan.
  4. Terdapat beberapa jalan yang dapat dilalui oleh arus.
  5. Arus yang mengalir pada setiap cabang memiliki besar nilai yang berbeda.
  6. Setiap komponen yang terpasang mendapat besar arus yang berbeda.
  7. Semua komponen mendapat tegangan yang sama besar.
  8. Hambatan totalnya lebih kecil dari hambatan pada tiap-tiap komponen penyusunnya.

Terima Kasih, Semoga Bermanfaat

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*